Membuat Radius Kilometer Pada Peta Google My Maps

Hi apa kabar?
Kali ini saya ingin share bagaimana caranya membuat sebuah lingkaran radius di dalam sebuah peta yang ada di Google My Maps. Circle radius ini akan sangat bermanfaat bagi team Sales maupun Delivery di dalam mengukur jarak tempuh sebelum memutuskan jadwal kunjungan, misalnya.




Ada beberapa perusahaan distribusi yang menerapkan kebijakan bahwa mereka hanya akan fokus meng-cover toko2 yang jarak tempuhnya kurang dari jarak kilometer tertentu - misalnya 60 km. Jika lebih dari itu, mereka akan menyerahkan ke distributor lain. Tentu ini hanya sebuah kasus saja, dan tidak ada ketentuan maupun strategi yang pasti yang mengatur hal tersebut.

Langsung saja, siapkan dan buka peta di My Maps. lalu :
  • tentukan titik pusat lingkaran radius (misalnya contoh di video ini menentukan JCM sebagai pusat radius) 
  • copy latitude dan longitude titik pusat tersebut
  • buka website http://kml4earth.appspot.com/circlegen.html
  • lalu paste ke kolom baris masing2 baik latitude maupun longitude. Jangan terbalik ya
  • pilih diameter radius sesuai kebutuhan : 1, 2, 25. 50 kilometer dst
  • pilih warna dan ketebalan radius
  • lalu donlot, akan muncul file ber-ekstensi kml bernama circle. kml
  • kembali ke My Maps
  • buat lapisan (layer) baru untuk menentukan pusat radius (eh ini sudah ya di point pertama )
  • buat layer baru untuk mengunggah file radius
  • selesai...
Mudah sekali bukan :)
Selamat mencoba.

Disclaimer: data koordinat yg digunakan dalam video ini hanya contoh saja, bukan data sesungguhnya.



Sepertinya ada masalah di postingan Youtube-nya, Anda bisa melihat postingan yg hampir mirip di sini 

RMunadji

5 comments:

RMunadji said...

Ada info dari teman yg mencoba membuat radius circle dgn bantuan website di atas tetapi ternyata sdh tdk bisa diakses lagi. Silakan pakai layanan yg lain di sini https://www.scottmurray.me/kml/circle/index.php yg juga tersedia free. Jangan lupa kita doakan utk mereka orang2 baik yg sdh bekerja tanpa meminta imbalan seperti penyedia layanan di atas :) Berkah utk semuanya, aamiin

Unknown said...

you are best mentor I ever meet sir

RMunadji said...

Terima kasih pak "Unknown", niatnya hanya utk berbagi ilmu pak, walaupun mungkin cuma sedikit. Semoga selalu bermanfaat. Terima kasih sudah berkenan mampir. Silakan cek di Linkedin juga untuk sharing terkait sales management dan STM lainnya

Anonymous said...

Terimakasih pak!
Jazakallaahu khoiron katsiiroo..

RMunadji said...

sami2 pak